Floor hardener untuk pekerasan lantai lahan parkir yang akan mendukung kekuatan beton untuk lalu lintas kendaraan yang mudah dan sangat menguntungkan ketika diaplikasikan.
Floor hardener menjadi salah satu bagian tak terpisahkan dari pembuatan lahan parkir. Bahan yang umumnya berbentuk bubuk ini ditaburkan ke atas beton segar yang akan kering bersamaaan. Setelah itu, maka beton akan memebntuk lapisan tipis yang sangat padat dan keras.
Untuk lahan parkir sendiri, adanya Floor hardener sangat membantu. Apalagi lahan parkir yang dipakai diperuntukkan sebagai jalur berbagai kendaraan bermotor maupun kendaraan berat.
Tentunya adanya bahan ini akan membuat lahan parkir menjadi lebih awet dan beton tidak mudah rusak maupun retak.
Baca juga: Cara mempercepat beton cepat keras
Ketahanan dari Floor Hardener untuk Lahan Parkir
Bahan campuran Floor hardener yang telah menyatu dengan beton akan membentuk beton yang sanat keras, kuat dan kokoh. Dengan kondisi ini, maka beton memiliki ketahanan yang sangat baik, khususnya terhadap gesekan dan tumbukan dari lalu lintas kendaraan yang melaju di atasnya.
Tujuan pemakaiannya ialah sebagai lapisan pelindung pada struktur beton. Selain lahan parkir, aplikasi Floor hardener juga diperuntukkan untuk berbagai jenis lantai.
Baca juga: Harga Beton Ready Mix
Pada umumnya, aplikasinya adalah pada area yang memang dilalui kendaraan dan lalu lintas yang padat. Selain lahan parkir, inilah aplikasi Floor hardener yang paling banyak ditemui :
- Lantai gudang
- Lantai ruang produksi
- Lantai ruang mekanik
- Lantai garasi
- Lantai ruang pameran kendaraan
- Lantai bengkal
- Dan lain-lain
Itulah berbagai lantai yang perlu aplikasi Floor hardener. Apapun jenis dan merk Floor hardener yang dipakai, pastikan telah memenuhi syarat dan kualitas untuk digunakan.
Dengan tepat memilih bahan dan merk nya, maka Anda bisa memperoleh hasil konstruksi yang awet dan tidak mudah rusak. Selanjutnya, Anda telah mampu menghemat biaya perenovasian di masa yang akan datang.
Baca juga: Harga Beton Instan
Keunggulan Yang Dimiliki Floor Hardener
Floor hardener mengandung pasir silika yang telah dipilih. Selain itu, bahan ini juga telah disertai dengan pigmen warna. Jadi, aplikasinya akan menambah estetika dan dekoratif lahan parkir pada gedung yang Anda miliki. Selain dari sisi warna, ada lebih banyak keunggulan Floor hardener, seperti :
- Sifatnya monolit dengan beton
- Tidak seperti coating lain yang hanya direkatkan dengan perekat tambahan, Floor hardener tidak beresiko terlepas dari lantai beton lahan parkir.
- Memiliki ketahanan yang sangat tinggi terhadap gesekan dan ban kendaraan maupun akibat tumbukan barang atau benda jatuh
- Adanya keseragaman kualitas bahan dan warna dengan teknik pengadukan tertentu yang mendukung penampilan maupun kekuatan lantai beton
- Dengan pengerjaan yang benar dan tepat maka akan diperoleh hasil kerja yang keras, rata dan halus serta hasil presisi yang tinggi
- Tidak akan menimbulkan bercak karena karat
Baca juga: Produk Mortar
Hal Penting Sebelum Aplikasi Floor Hardener
Floor hardener relatif mudah diaplikasikan. Namun sebelumnya, Anda perlu memperhatikan dulu syarat aplikasi dari bahan pengeras lantai ini :
- Beton yang akan dilapisi dengan Floor hardener sebaiknya memiliki kuat tekan 28 hari
- Tebal minimal beton adalah 7.5 cm dengan tulangan berupa wiremesh
- Slump beton ada pada angka sekecil mungkin
Itulah beberapa kondisi yang akan mendukung hasil dari pengerasan lantai beton. Untuk lahan parkir, sebaiknya beton dikondisikan sebaik mungkin. Hasilnya nanti, lantai akan keras, halus, dan juga memiliki kuat tekan yang baik.
Untuk lalu lintas kendaraan, maka adanya lahan parkir dengan Floor hardener akan menguntungkan. Lantai tak akan mudah rusak dan awet untuk waktu yang lama.